Kami menjalankan sistem penjaminan mutu untuk menjaga kualitas kegiatan akademik, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Sistem penjaminan mutu dilakukan dengan mengikuti siklus PPEPP yaitu Penetapan-Pelaksanaan-Evaluasi-Pengendalian-Peningkatan standar. Berikut dokumen penjaminan mutu kami.
Manual, Prosedur Operasi Standar (POS), dan dokumen penjaminan mutu lainnya adalah kunci dalam SPMI. Manual, POS, dan formulir mutu menjadi panduan bagi keterlaksanaan kegiatan penjaminan mutu. Pelajari tentang dokumen SPMI kami di sini.
Unduh buku pedoman akreditasi nasional (BAN-PT) dan matriks penilaian. Buku panduan memberikan informasi yang komprehensif tentang aspek penilaian dan prosedur langkah demi langkah untuk mendukung program studi dalam mencari akreditasi atau re-akreditasi.
Kami memberikan ringkasan temuan dari kegiatan penjaminan mutu. Temukan hasil survei, pemantauan internal, kecendrungan pencapaian dan laporan lain terkait penjaminan mutu disini.
Kami mengundang mahasiswa, alumni, dosen, GKM, dan pemangku kepentingan lain untuk mengikuti kegiatan penjaminan mutu yang kami selenggarakan. Kegiatan kami meliputi survei online dan workshop yang mendukung penjaminan mutu serta akreditasi/ re-akreditasi program studi.
Folder ini berisi dokumen pendukung yang dapat diunduh untuk akreditasi program studi. Silakan hubungi administrator untuk mendapatkan izin masuk tamu.